Memiliki ketertarikan seksual pada lawan jenis adalah hal yang wajar. Namun, Ada banyak hal yang menyebabkan seseorang memiliki perilaku seksual yang menyimpang. Sebagian ahli berpendapat bahwa kelainan perilaku seksual disebabkan oleh trauma masa kecil, seperti pelecehan seksual ataupun kelainan saraf di otak. Berikut 5 kelainan seksual aneh di dunia.
Eksibisionisme
Eksibisionisme adalah kelainan seksual dimana si penderita gemar memamerkan alat kelamin kepada orang asing di tempat umum. Pelaku cenderung ingin membuat orang asing terkejut, takut, atau terkesan dengan perilakunya. Seorang eksibisionis akan mendapatkan kepuasan seksual , bila sang korban terkejut dengan aksi yang ia lakukan. Ketika sedang beraksi, Eksibisionis biasanya juga akan berfantasi atau melakukan masturbasi pada saat memperlihatkan kemaluannya. Kelainan seksual ini cenderung tidak mengandung kontak fisik, ataupun interaksi seksual langsung antara pelaku dan korban.
Sadisme seksual
Sadisme seksual adalah gangguan mental di mana si penderita mencapai kepuasan seksual dengan menimbulkan rasa sakit pada orang lain. Orang yang memiliki kelainan ini memiliki fantasi atau mendapatkan kepuasan seksual dari penyiksaan secara fisik dan psikis (termasuk mempermalukan atau melakukan teror) pada pasangan sekusalnya. Penderitaan fisik atau psikologis pasangan akan membawa kesenangan bagi si pelaku. Orang dengan kelainan ini merasa dirinya berkuasa atas pasangannya. Tujuannya adalah berkuasa sehingga tak jarang terjadi pemerkosaan, bahkan pembunuhan. Pada kasus ekstrem, kematian pasangan akan membawa kegembiraan bagi si pelaku.
Masokisme seksual
Kebalikan dari sadisme, orang yang mengalami gangguan seksual ini mendapatkan kepuasan seksual dengan dipermalukan, dipukul atau disiksa oleh orang lain. Seorang masokis dapat memiliki fantasi penyiksaan dirinya sendiri, seperti membakar dirinya atau memotong bagian tubuhnya. Aktivitas seksual dengan pasangannya juga dapat berupa adegan pemerkosaan atau pemukulan. Yang berbahaya dan fatal dari aktivitas masokisme adalah seseorang mendapatkan orgasme dengan menggunakan tali atau kantong plastik yang dimasukkan ke dalam lehernya atau yang disebut dengan asfiksia autoerotik parsial. Hal ini dapat mengakibatkan seseorang kehabisan napas dan menyebabkan kematian.
Voyeurisme
Seseorang yang memiliki voyeuristic disorder mendapatkan kepuasan seksual melalui mengintip orang lain yang sedang telanjang atau melakukan aktivitas seksual. Kegiatan ini biasanya lebih sering di lakukan oleh laki-laki. Dan gangguan seksual ini biasanya muncul pada fase remaja. Pelaku mendapat kepuasan seksual dengan mengintip orang lain yang sedang mandi, ganti pakaian, tanpa busana, atau beraktivitas seksual. Tak menutup kemungkinan kalau si pelaku melakukan masturbasi ketika mengintip korban. Namun pada perilaku ini, si pelaku tidak bertujuan menjalin kontak seksual dengan korban.
Zoofilia
Penyimpangan seksual yang dilakukan dengan binatang dikenal dengan istilah Zoophilia. Kelainan ini bisa merujuk pada aktivitas seksual dengan hewan non-manusia (kebinatangan), keinginan untuk melakukannya, atau ke paraphilia (gairah atipikal). Penderitanya mungkin berfokus pada hewan peliharaan seperti anjing, atau hewan ternak seperti domba atau kambing. Pelaku mendapat kepuasan ketika melakukan aktivitas seksual dengan binatang. Tak sebatas fisik, pelaku juga menjalin hubungan emosi dengan binatang tersebut. Sungguh mencengangkan
Demikian liputan tentang 5 kelainan seksual aneh di dunia. Jangan lupa untuk me-like video ini dan subscribe channel terbaik. Serta Ikuti terus video-video menarik kami berikutnya. Terima kasih telah menonton dan sampai jumpa lagi.
No comments
Post a Comment