7 Makhluk Laut Dalam yang Menyeramkan

Laut adalah tempat berbagai spesies ikan, terumbu karang, mamalia laut dan hewan kecil lainnya hidup. Kedalaman paling dalam dari samudra adalah sebuah tempat yang sangat menyeramkan. Semangkin jauh kedalaman laut, Anda akan menjumpai makhluk yang aneh dan langkah bahkan tampak seperti monster. Inilah 7 makhluk laut dalam yang menyeramkan. Selamat datang di channelterbaik.com dan kali ini kita akan membahas tentang 7 Makhluk Laut Dalam yang Menyeramkan.
Sunfish
Sunfish atau ikan Mola adalah salah satu ikan terbesar di lautan. Ikan mola biasa berenang di kedalaman 600 m (2.000 kaki).  Salah satu spesies ikan mola pernah terekam kamera penyelam saat berenang-renang di perairan lepas pantai Santa Maria Island di Portugal. Tinggi ikan ini diperkirakan sekitar 15 kaki dan beratnya bisa mencapai 2.268 kilogram (5.000 pon). Saat dijumpai oleh penyelam, ikan ini sedang berenang bersama anak-anaknya. Makanan ikan molah adalah ubur-ubur dan meski memiliki ukuran tubuh yang besar, ikan ini sebenarnya tidak berbahaya bagi manusia.

Fangtooth
Fangtooths hidup di kedalaman laut sejauh 5.000 m (16.000 kaki). Hewan ini biasanya hidup di perairan tropis dan beriklim dingin. Fangtooth memilikimulut yang lebar dan gigi yang tajam, beberapa dari jenis ikan ini juga memiliki lampu untuk menarik perhatian mangsanya. Panjang maksimum ikan ini hanya mencapai 16 cm (6,3 inci). Pada siang hari ikan-ikan ini berada di kedalaman laut dan menjelang malam mereka akan naik ke permukaan untuk mencari makan, saat matahari terbit mereka akan kembali ke perairan dalam.

Blobfish
Psychrolutes marcidus atau atau Blobfish adalah ikan laut dalam yang mendiami perairan dalam lepas pantai daratan Australia dan Tasmania. Ikan ini jarang terlihat oleh manusia karena tinggal di kedalaman antara 600–1.200 m (2.000–3.900 kaki). Blobfish dapat memakan apa saja yang mengambang di depannya  seperti krustasea dan kepiting. Ukuran Blobfish biasanya lebih pendek dari 30 cm (12 in). Blobfish saat ini sedang menghadapi kepunahan karena pemancingan di laut atau karena pukat.

Stargazer
Stargazer adalah jenis predator penyergap yang menunggu mangsanya dengan sabar. Selain mata yang terpasang di atas, stargazer juga memiliki mulut besar yang menghadap ke atas dengan kepala besar. Kebiasaan mereka adalah mengubur diri di pasir dan tanah berlumpur. Beberapa spesies Stargazer dilengkapi dengan duri besar yang bisa menimbulkan racun atau kejutan listrik. Panjangnya berkisar antara 18 sampai 90 cm. Stargazer lebih mudah ditemukan di kedalaman sekira 15-20 meter.

Pasifik Blackdragon
Pemangsa ganas ini berburu di perairan beriklim sedang dan subtropis di Samudera Pasifik. Kebanyakan hanya betina dari spesies yang akan hidup, laki-laki akan mati setelah kawin. Panjang wanita hingga 24 inci (61 cm), sedangkan laki-laki berukuran lebih kecil sekitar 3 inci (8 cm). Mereka hidup di kedalaman laut 1.312 kaki (400 m) dan aktif di malam hari.

Terrible Claw Lobster
Terrible Claw Lobster atau Dinochelus ausubeli adalah lobster laut kecil yang ditemukan pada tahun 2007 di perairain laut Filipina. Panjang capit Dinochelus ausubeli sekitar 31 milimeter (1,2 in), dan kebanyakan dari mereka berwarna putih tembus pandang. Hewan ini ditemukan pada kedalaman sekitar 250 meter (820 kaki). Lobster kecil ini mengais-ngais dasar laut untuk mencari makanannya.

Sarcastic fringehead 
Sarcastic fringehead adalah jenis ikan teritorial kecil yang terlalu agresif. Mereka ditemukan di daerah Pasifik , di lepas pantai Amerika Utara, dari San Francisco , California , sampai ke pusat Baja California . Kisaran kedalaman mereka adalah 3 sampai 73 meter (10 sampai 240 kaki). Mulut ikan ini sangat besar dengan rahang yang mampu mengembang dua kali lipat dan terlihat menakutkan. Panjang  Sarcastic fringehead bisa mencapai 30 sentimeter (12 in).

Demikianlah liputan tentang 7 Makhluk Laut Dalam yang Menyeramkan.
Bagaimana menurut anda? silahkan tinggalkan komentar di bawah.
Terima kasih telah menonton dan sampai jumpa lagi.
TAG